Pecinta Kopi Wajib Tahu, Inilah Fakta Unik serta Keunggulan dari Kopi Bali
Selain terkenal sebagai tempat destinasi wisata, Bali juga dikenal sebagai daerah penghasil kopi. Jenis kopi yang paling terkenal dari daerah ini adalah Kopi Kintamani. Berikut ini adalah berbagai fakta unik serta keunggulan dari Kopi Bali.
1. Tergolong sebagai Kopi Arabika
Kopi Kintamani khas Bali tergolong sebagai jenis kopi terbaik dan terfavorit di daerah Bali. kopi ini tergolong sebagai kopi arabika yang berkafein rendah yakni sekitar 08 hingga 1,4%. Kopi ini sangat cocok dikonsumsi, khususnya bagi Anda yang kurang menyukai kopi robusta yang berkafein tinggi.
2. Ditanam di Dataran Tinggi Kintamani
Kopi arabika khas Bali ini ditanam di daerah dataran tinggi Kintamani yang memiliki ketinggian diatas 900 mdpl. Kopi Kintamani dirawat secara baik di daerah dataran tinggi yang memiliki suhu udara yang cukup tinggi serta kering.
Daerah ini berhasil memproduksi kopi hingga 3000 ton/tahun. Hal tersebut dikarenakan tanah di dataran tinggi ini merupakan tanah vulkanik bertipe entresol serta inceptisol yang mendukung pertumbuhan kopi.
3. Memiliki Rasa dan Aroma yang Khas
Karena tergolong sebagai kopi arabika yang berkafein rendah, Kopi Kintamani memiliki rasa yang tidak terlalu pahit. Kopi ini juga sangat cocok untuk Anda pecinta kopi yang kurang menyukai rasa pahit yang berlebih. Selain rasanya yang nikmat, kopi ini juga memiliki aroma khas yang membuat semua orang pasti tertarik untuk mencoba.
Kopi Kintamani memiliki aroma jeruk yang khas. Aroma jeruk yang hadir pada kopi terbaik khas Bali ini dikarenakan kopi ditanam bersamaan dengan tanaman buah, seperti jeruk. kopi ini dapat memberikan rasa manis dimulut saat diminum. Rasa dan aroma yang khas dari Kopi Bali dijamin bisa membuat Anda ketagihan.
4. Diolah Secara Tradisional
Hanya pengolahan secara tradisional dan manual yang dapat memunculkan kualitas dan cita rasa terbaik dari Kopi Kintamani. Hal inilah menjadi ciri khas yang tidak dimiliki oleh kopi lainnya. Kopi Kintamani akan berbusa seperti kopi yang ditaburi krim saat diseduh. Busa menyerupai krim ini muncul jika sebelumnya kopi telah disangrai dengan suhu yang pas.
5. Tingkat Keasaman Berada pada Level Sedang
Selain memiliki aroma yang khas, kopi khas Bali juga memiliki tingkat keasaman yang cenderung sedang. Itulah yang membuat Kopi Kintamani memiliki cita rasa yang khas, berbeda dengan jenis kopi lainnya.
Tingkat keasaman berlevel sedang serta rasa yang khas ini dipengaruhi oleh proses penanaman serta pengolahannya. Kopi ini memiliki tingkat keasaman yang rendah dikarenakan tempat penanaman yang bersuhu tinggi dan kering serta memiliki curah hujan yang tinggi.
6. Kematangan Biji Kopi Menentukan Kualitas Kopi
Para petani kopi di kawasan Kintamani telah sepakat untuk melakukan panen jika biji Kopi Bali telah berwarna merah merona. Karena jika dipanen sebelum biji kopi berwarna merah merona, maka harga dan tingkat kualitasnya akan menurun.
7. Telah Mendunia Sejak Tahun 1825
Kualitas dari Kopi Kintamani sudah tidak diragukan lagi. Bahkan tidak sedikit masyarakat luar negeri yang mengagumi dan menyukai cita rasa Kopi Kintamani khas Bali. Bahkan sebenarnya, kopi ini telah mendunia sejak tahun 1825, diawali dengan ekspor ke Amerika Serikat.
Itulah beberapa fakta serta keunggulan dari Kopi Bali yang perlu Anda ketahui sebagai pecinta kopi. Jadikan Kopi Kintamani sebagai oleh-oleh saat berkunjung ke Pulau Dewata Bali.
1. Tergolong sebagai Kopi Arabika
Kopi Kintamani khas Bali tergolong sebagai jenis kopi terbaik dan terfavorit di daerah Bali. kopi ini tergolong sebagai kopi arabika yang berkafein rendah yakni sekitar 08 hingga 1,4%. Kopi ini sangat cocok dikonsumsi, khususnya bagi Anda yang kurang menyukai kopi robusta yang berkafein tinggi.
2. Ditanam di Dataran Tinggi Kintamani
Kopi arabika khas Bali ini ditanam di daerah dataran tinggi Kintamani yang memiliki ketinggian diatas 900 mdpl. Kopi Kintamani dirawat secara baik di daerah dataran tinggi yang memiliki suhu udara yang cukup tinggi serta kering.
Daerah ini berhasil memproduksi kopi hingga 3000 ton/tahun. Hal tersebut dikarenakan tanah di dataran tinggi ini merupakan tanah vulkanik bertipe entresol serta inceptisol yang mendukung pertumbuhan kopi.
3. Memiliki Rasa dan Aroma yang Khas
Karena tergolong sebagai kopi arabika yang berkafein rendah, Kopi Kintamani memiliki rasa yang tidak terlalu pahit. Kopi ini juga sangat cocok untuk Anda pecinta kopi yang kurang menyukai rasa pahit yang berlebih. Selain rasanya yang nikmat, kopi ini juga memiliki aroma khas yang membuat semua orang pasti tertarik untuk mencoba.
Kopi Kintamani memiliki aroma jeruk yang khas. Aroma jeruk yang hadir pada kopi terbaik khas Bali ini dikarenakan kopi ditanam bersamaan dengan tanaman buah, seperti jeruk. kopi ini dapat memberikan rasa manis dimulut saat diminum. Rasa dan aroma yang khas dari Kopi Bali dijamin bisa membuat Anda ketagihan.
4. Diolah Secara Tradisional
Hanya pengolahan secara tradisional dan manual yang dapat memunculkan kualitas dan cita rasa terbaik dari Kopi Kintamani. Hal inilah menjadi ciri khas yang tidak dimiliki oleh kopi lainnya. Kopi Kintamani akan berbusa seperti kopi yang ditaburi krim saat diseduh. Busa menyerupai krim ini muncul jika sebelumnya kopi telah disangrai dengan suhu yang pas.
5. Tingkat Keasaman Berada pada Level Sedang
Selain memiliki aroma yang khas, kopi khas Bali juga memiliki tingkat keasaman yang cenderung sedang. Itulah yang membuat Kopi Kintamani memiliki cita rasa yang khas, berbeda dengan jenis kopi lainnya.
Tingkat keasaman berlevel sedang serta rasa yang khas ini dipengaruhi oleh proses penanaman serta pengolahannya. Kopi ini memiliki tingkat keasaman yang rendah dikarenakan tempat penanaman yang bersuhu tinggi dan kering serta memiliki curah hujan yang tinggi.
6. Kematangan Biji Kopi Menentukan Kualitas Kopi
Para petani kopi di kawasan Kintamani telah sepakat untuk melakukan panen jika biji Kopi Bali telah berwarna merah merona. Karena jika dipanen sebelum biji kopi berwarna merah merona, maka harga dan tingkat kualitasnya akan menurun.
7. Telah Mendunia Sejak Tahun 1825
Kualitas dari Kopi Kintamani sudah tidak diragukan lagi. Bahkan tidak sedikit masyarakat luar negeri yang mengagumi dan menyukai cita rasa Kopi Kintamani khas Bali. Bahkan sebenarnya, kopi ini telah mendunia sejak tahun 1825, diawali dengan ekspor ke Amerika Serikat.
Itulah beberapa fakta serta keunggulan dari Kopi Bali yang perlu Anda ketahui sebagai pecinta kopi. Jadikan Kopi Kintamani sebagai oleh-oleh saat berkunjung ke Pulau Dewata Bali.
Pecinta Kopi Wajib Tahu, Inilah Fakta Unik serta Keunggulan dari Kopi Bali
Reviewed by Kendawangan
on
4/19/2021 09:02:00 AM
Rating: